Harga Alat Pancing Joran - Jaman sekarang hobi memancing semakin
hari makin banyak di minati oleh masyarakat terutama memancing di kolam,
bahkan banyak orang-orang yang rela menghabiskan waktu nya untuk hobi
yang satu ini yaitu memancing. Seperti yang kita ketahui tempat
pemancingan di kolam hanya memancing ikan mas saja, namun jaman sudah
berubah sekarang tempat kolam pemancingan bukan hanya untuk memancing
ikan mas saja, tetapi untuk ikan patin, nilem, lele dan bawal pun ada
tergantung anda lebih menyukai ikan jenis apa. Banyak pemancing yang
dulunya memancing di sungai kini berpindah ke tempat kolam pemancingan.
Bagi anda yang sudah terjun memancing ke
tempat pemancingan tentunya anda sudah merasakan bagaimana serunya
memancing di kolam pemancingan dan kenapa saya berkata seperti itu,
karena saya juga hobi memancing. Ditempat inilah kita bisa bersaing
dengan pemancing lain untuk mendapatkan ikan tersebut dan merasakan
keganasan ikan saat kita menarik ikan tersebut. Buat anda yang belum
pernah merasakan memancing di kolam pemancingan bersiap-siaplah untuk
membeli peralatan memancing karena anda akan ketagihan untuk memancing
di kolam pemancingan.
Dalam hal memancing tentunya kita
memerlukan joran agar mempermudah memancing anda dari segi melemparkan
umpan dan menarik ikan. Kali ini saya akan mengulas Harga Joran Daiwa
Regal (Whita and Black.) Buat para pemancing tentunya anda sudah tidak
asing lagi dengan merk alat pancing Daiwa ini karena alat pancing merk
Daiwa ini sudah merabah ke seluruh belahan dunia. Alat pancing atau
joran ini di buat oleh para ahli sehingga menghasilkan kelenturan yang
baik saat menarik ikan, ekslusif, ringan dan dari segi tampilan pun
sangat elegan. Tidak heran jika para pemancing memilih joran dari merk
Daiwa ini.
Jika dilihat dari gambar diatas tentunya
sekarang kita sudah yakin mengapa dari tahun 70 sampai sekarang merk
Daiwa masih di pakai oleh para pemancing. Pastinya anda juga ingin
mengetahui dari spesifikasi joran ini dan dibawah ini saya akan mengulas
spesifikasi dan harga joran daiwa regal (white and black) :
Spesifikasi Harga Joran Daiwa Regal (White and Black)
Panjang | 1,67m |
Action | 6-14 lbs |
Bahan | Carbon |
Harga | Rp. 755.000 |
Demikian informasi tentang Alat Pancing Joran
dari Om Jun dan jika anda ingin mengetahui harga peralatan alat pancing
lainnya atau cara meracik Essen anda bisa mengetahuinya di blog
junpancing.com. Semoga artikel yang saya buat ini bisa bermanfaat untuk
anda semua. ( Amin )
0 komentar:
Posting Komentar